Kamis, 03 Desember 2015

Kita, iya kita :)

Mungkin mengingat tanggal adalah salah satu keahlian saya yang terpendam. Sekalipun penyakit lupa menghinggapi, pasti ada perasaan aneh nan resah datang. Kemudian muncul pertanyaan, "ada apa ya hari ini?"

Seperti hari ini, ini hari ulang tahun dian yang ke 20, dia minta di doakan supaya cepet gendut. Tolong di aamiin kan, semoga dian cepet gendut.

Tapi bukan ini yang tiba tiba membuat penasaran. Apa ya?

Kebiasaan yang lain saat penasaran adalah melihat chat atau kalender atau notes. Sampai akhirnya yang dicari cari pun ketemu!

Hari ini, setahun yang lalu saya menjadi bagian dari sebuah keluarga dakwah yang sudah lama terbentuk. Baru beberapa minggu yang lalu ada yang menanyakan, bagaimana rasanya menjadi bagian dari 'dakwah' ?
Kemudian banyak pertanyaan datang yang tak kalah luar biasa. Katanya brain storming lalu dilanjutkan dengan sharing.

Salah satu kalimatnya adalah
Ada yg ditakdirkan dulunya bejat dan sekarang jadi ahli syurga
Ada yg ditakdirkan dulu bejat dan sekarang makin bejat
Ada yg dulu ahli syurga dan sekarang bejat
Ada yg selalu terjaga dan dijaga oleh Allah
Untuk itu hadirkan rasa bahagia di hati kamu karena telah Allah berikan rahmat yg begitu kecil namun begitu nikmat, yaitu bisa menjadi bagian dari dakwah.

*tulisan ini dengan beberapa perubahan*

Rasanya mengharu biru memang, setelah bertahun tahun hanya sekedar tau, lalu dengan skenarioNya yang maha indah, Dia persatukan saya dengan orang orang yang luar biasa itu.

Jika diingat ingat, empat tahun dalam lingkungan yang sama, tapi tak sekalipun berusaha untuk saling mengenal. Iya, empat tahun.

Saat itu saya menempuh hidup saya dengan yang lain, dan kalian sudah menjalani hidup bersama sama. Lalu saat lulus, Allah persatukan kita. Iya, kita~

Dan perlahan lahan saya mengenali kalian.
Ada yang cerdas, ada juga yang kritis.
Ada yang ahli berkata, ada juga yang ahli menulis.
Lengkap.

Sekarang setelah setahun, ada yang mendoakan semoga langgeng, semoga istiqomah, semoga bermanfaat, dan semoga semoga lainnya.

Saya bahagia menjadi bagian dari kalian. Semoga kita istiqomah dalam kebersamaan ya. Kita, iya kita :)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar